HukumKriminalNasional

Densus 88 Ringkus Seorang Terduga Teroris di Tulungagung Jatim

×

Densus 88 Ringkus Seorang Terduga Teroris di Tulungagung Jatim

Sebarkan artikel ini

Hallonusantara.com || JAKARTA – Anggota Densus 88 Antiteror Polri menangkap satu orang terduga teroris di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Minggu (4/6/2023). Adapun terduga teroris yang ditangkap berinisial ES alias L.

“Pada hari Minggu, 4 Juni 2023 pukul 12.05 WIB telah berhasil ditangkap 1 tersangka terduga teroris atas nama ES Alias L di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur,” kata Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangannya, Minggu (04/06/2023).

Ramadhan berkata, pihaknya masih mendalami keterlibatan L dalam organisasi teroris. Ia berkata, L sempat bertolak ke Yaman bersama empat rekannya pada 2014 silam.

“Terangka ES Alias L berangkat ke Yaman pada 14 Desember 2014 bersama 4 rekan lainnya yakni HS, AAK, MT, dan MAA yang difasilitasi oleh ABU (menurut keterangan MT). Terkait hal tersebut saat ini masih terus dilakukan pengembangan,” terang Ramadhan. (Alhas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.