Hallonusantara.com Sumedang, JABAR –Dinas kependudukan dan pencatatan sipil ( Disdukcapil ) Sumedang, menggelar aksi pelayanan administrasi kependudukan bagi para disabilitas untuk memfasilitasi terkait dokumen kependudukan bagi para penyandang disabilitas yang di gelar di SLB NB TK Provinsi Cimalaka, Desa Licin, kecamatan Cimalaka – Sumedang, pada hari Rabu (18/05/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Sumedang H. Donny Ahmad Munir, PLT Kabid Disdukcapil Sumedang Budi Rahman, PLT ka SLB NB – TK Provinsi Cimalaka Isaris Arwianti, Camat Cimalaka Taufik, unsur forkopimcam Cimalaka, kepala Desa Licin Oos Rohidayat, dan tamu undangan lainnya.
Dikatakan Budi Rahman PLT kabid Disdukcapil Sumedang, bahwa pihaknya bekerjasama dengan pihak SLB se-kabupaten Sumedang untuk melakukan pendataan dan perekaman terhadap para penyandang disabilitas yang nantinya akan difasilitasi dengan diterbitkannya dokumen kependudukan bagi para penyandang disabilitas seperti KTP-el, KK, dan akta kelahiran.
” Aksi ini merupakan program dari Dirjen kependudukan dan pencatatan sipil Kemendagri yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia “, kata Budi Rahman saat dikonfirmasi Hallonusantara.com .
Bupati Sumedang dalam sambutannya mengatakan, bahwa kepemilikan dokumen kependudukan merupakan hak bagi seluruh warga, termasuk para penyandang disabilitas.
” Para penyandang disabilitas juga berhak mendapatkan pelayanan yang baik dan layak seperti masyarakat lain pada umumnya “, kata Bupati.
” Dan saya, insya Alloh akan membantu terkait program yang akan dilakukan oleh pihak SLB Cimalaka ini “, tambahnya.
Sementara itu PLT ka SLB NB TK Provinsi DR. Isaris Arwianti mengucapkan rasa terima kasihnya atas kedatangan orang nomor satu di kabupaten Sumedang, dan kepada Kabid Disdukcapil Sumedang yang telah melakukan aksi Adminduk di SLB Cimalaka.
” Terima kasih kepada pa Bupati yang telah berkenan langsung menghadiri kegiatan Adminduk ini dan memberikan suport kepada para anak didik SLB Cimalaka, terutama dukungan dan bantuan yang akan diberikan oleh pemda guna mendukung program SLB NB TK Provinsi Cimalaka “, tandas Isaris Arwianti. ( Agus HD )