DaerahPemerintahan

Tinjau Balai Pembibitan Margawati, Sekda JABAR : “Pacu Kemandirian Pangan Di Sektor Ternak Melalui Pembibitan Dan Pengembangan Domba Garut”

×

Tinjau Balai Pembibitan Margawati, Sekda JABAR : “Pacu Kemandirian Pangan Di Sektor Ternak Melalui Pembibitan Dan Pengembangan Domba Garut”

Sebarkan artikel ini

Hallonusantara.com || GARUT – Dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional, pemerintah provinsi Jawa Barat terus berupaya memperkuat ketahanan dan kemandirian pangan melalui sektor peternakan, salah satu yang sedang dilakukan adalah pengembangan peternakan domba.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Sekda Jabar, Herman Suryatman, dengan meninjau langsung UPTD Balai Pengembangan Pembibitan Ternak Domba dan Kambing Margawati di kelurahan Sukanegla, Kec. Garut Kota, Kab. Garut, pada Sabtu 4 Januari 2025, guna melihat langsung Pembibitan dan pengembangan ternak domba.

Dikatakan Herman, kunci memperkuat ketahanan pangan sektor peternakan domba yaitu dengan meningkatkan pembibitan dan pengembangan domba.

” Kami tengah memacu penguatan ketahanan dan kemandirian pangan sektor peternakan domba, salah satunya dengan Pembibitan dan pengembangan domba garrut,” kata Herman.

Herman menuturkan, saat ini di UPTD tersebut terdapat 1.500 ekor domba garut yang sedang dikembangkan. Hasil pengembangannya setiap tahun rata-rata menghasilkan 600 ekor bibit, dan hasil dari pengembangan tersebut sebagian didistribusikan kepada kelompok ternak masyarakat kurang mampu untuk dikembangbiakkan lagi.

Sekda Jabar, Herman Suryatman, saat meninjau langsung Balai Pembibitan Margawati di kabupaten Garut, Sabtu 4 Januari 2025.

” Ratusan ekor bibit domba hasil pengembangan didistribusikan kepada kelompok ternak masyarakat yang kurang mampu dan mandiri di wilayah Priangan dan Jabar Selatan untuk dikembangbiakkan lagi,” jelas Herman.

Guna lebih meningkatkan pengembangan domba garut ini, Herman berkomitmen akan terus mengoptimalkan peran UPTD Balai Pembibitan Margawati, karena Balai ini juga kini menjadi pusat penelitian dan pengembangan teknologi peternakan domba.

” Kami akan optimalkan peran Balai Pembibitan Domba Margawati, karena Balai ini juga menjadi pusat penelitian dan pengembangan teknologi peternakan domba menuju Jabar sebagai lumbung pangan nasional,” tandas Herman.

(Agus HD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.