Hallonusantara.com || BANDUNG – Itulah pesan Plh. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), M.Ade Afriandi saat menghadiri Festival Pendidikan Jawa Barat di Sasana Budaya Ganesha, Kota Bandung, Rabu (29/5/2024).
“Sebagaimana amanat Pak Pj. Gubernur, festival ini tidak hanya menampilkan pameran, tapi menunjukan semangat kita membangun pendidikan Jabar untuk generasi emas,” ungkapnya.
Sehingga, tegasnya, seluruh ekosistem pendidikan Jabar harus terus bahu-membahu untuk mewujudkan pendidikan yang berkarakter dan berbudi luhur.
Dalam Festival Pendidikan ini, Disdik Jabar meraih penghargaan atas Peningkatan Skor Indeks Pencapaian SDM Pendidikan secara berturut-turut selama Periode 2022-2024.
Plh. Kadisdik beserta Plt. Sekdisdik. Deden Saepul Hidayat pun mengunjungi puluhan stan pendidikan dan mengapresiasi semua produk inovasi yang dipamerkan.
“Ini juga jadi ajang sosialisasi bagi orang tua bahwa anak ingin memiliki keahlian atau apapun bekerja, bisa memilih SMK. Jadi, tidak melulu SMA, tapi ada inisiasi untuk melihat kesana,” katanya.
Festival ini diinisiasi oleh 11 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Mendibudristek yang berkolaborasi dengan Disdik Jabar dan 27 kabupaten/kota di Jabar.
(Enggal.SW)