Ragam

Habib Abdullah Rifky Alaydrus Meriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Majlis Ta’lim Miftahunnajah

×

Habib Abdullah Rifky Alaydrus Meriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Majlis Ta’lim Miftahunnajah

Sebarkan artikel ini

Hallonusantara.com || Bekasi – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Majlis Ta’lim Miftahunnajah berlangsung meriah dan penuh keberkahan pada Minggu (13/10/2024). Acara ini digelar di halaman Majlis Ta’lim Miftahunnajah, Kampung Jarakosta, Desa Karangmukti, Kecamatan Karangbahagia, Kabupaten Bekasi, dan dihadiri ratusan jamaah dari berbagai wilayah. Minggu (13/10/2024).

Kegiatan ini menghadirkan Habib Abdullah Rifky Alaydrus sebagai penceramah utama, yang menyampaikan tausiyah penuh makna tentang keistimewaan dan teladan mulia Nabi Muhammad SAW. Tausiyah tersebut menjadi momen spiritual yang mendalam bagi para hadirin, memperkuat rasa cinta dan penghormatan kepada Rasulullah SAW.

Sholawatan Hadroh Tiryaqul Mujarob
Sebelum acara utama dimulai, para jamaah diajak bersholawat bersama dengan iringan Hadroh Tiryaqul Mujarob. Suasana menjadi syahdu dan penuh ketenangan saat lantunan sholawat menggema, mengajak semua yang hadir untuk merenungkan kebesaran Nabi Muhammad SAW. Sholawat ini menjadi pembuka yang sangat dinanti dan mampu membawa jamaah semakin dekat kepada Sang Nabi.

Acara resmi dimulai oleh Muhammad Muchtar sebagai pembawa acara. Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ustadz Abidzar, disusul dengan pembacaan hadiah oleh Ustadz Najih untuk para pendiri dan sesepuh Majlis Ta’lim yang telah berjasa.

Kemudian dilanjutkan dengan Hadroh Tiryaqul Mujarob yang kembali melantunkan Maulid Nabi, membawa jamaah ke dalam suasana spiritual yang mendalam, mengenang kelahiran dan keagungan Rasulullah SAW.

Selanjutnya acara Sambutan-sambutan pun disampaikan oleh beberapa tokoh penting. Ketua Panitia Nonwie, S.Pd, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesuksesan acara serta dukungan jamaah yang hadir.

Ketua Majlis Ta’lim Miftahunnajah Nurhasanah, turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam acara ini. Kepala Desa Karangmukti, Sumardi, juga memberikan sambutan, menyatakan kebanggaannya atas peran aktif masyarakat Desa Karangmukti dalam menjaga tradisi keagamaan. Sementara Penasehat Majlis Ta’lim Miftahunnajah.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari KH Asep Sibaweh Ibnu Syihab Nawawi selaku penasehat majlis Ta’lim Miftahunnajah, beliau memberikan nasehat yang menyentuh tentang pentingnya meneladani akhlak mulia Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

Selanjutnya Ceramah Inti oleh Habib Abdullah Rifky Alaydrus pada puncak acara, Habib Abdullah Rifky Alaydrus yang menyampaikan ceramah dengan penuh kharisma. Beliau membahas berbagai keistimewaan Nabi Muhammad SAW, terutama dalam hal akhlak, kesabaran, dan kepemimpinan yang patut dijadikan teladan oleh umat Islam. Habib Abdullah mengingatkan jamaah untuk senantiasa meneladani sifat-sifat Rasulullah dalam menghadapi berbagai tantangan hidup. Beliau juga menekankan pentingnya memperbanyak sholawat sebagai bentuk cinta kepada Nabi.

Ceramah yang disampaikan dengan bahasa yang ringan dan penuh hikmah membuat jamaah larut dalam pesan-pesan spiritual yang dalam. Di akhir ceramahnya, Habib Abdullah memimpin doa bersama, memohon agar seluruh hadirin mendapatkan keberkahan dan kebaikan dari peringatan Maulid ini.

Acara ini tidak hanya menjadi momentum untuk mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW, tetapi juga sebagai sarana mempererat ukhuwah islamiyah di lingkungan masyarakat. Semangat kebersamaan dan kecintaan kepada Rasulullah SAW terasa sangat kuat, menjadikan peringatan Maulid Nabi di Majlis Ta’lim Miftahunnajah sebagai salah satu acara yang dinanti setiap tahunnya.

Dengan berakhirnya acara, para jamaah pulang dengan hati yang tenang dan penuh berkah, membawa semangat untuk terus meneladani kehidupan mulia Rasulullah SAW.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.